Pendaftaran Sambungan Baru Air Limbah
Perumda
Tirtawening Kota Bandung
Para calon pelanggan Perumda Tirtawening Kota Bandung yang tercinta, untuk mengajukan Permohonan Pemasangan Instalasi Air Limbah dapat dilihat diagram alur sebagai berikut:
Penjelasan diagram alur Permohonan Pemasangan Instalasi Air Limbah:
1. Calon pelanggan datang langsung ke kantor pusat Perumda Tirtawening Kota Bandung Jl. Badak Singa no. 10 dengan mengajukan surat permohonan penyambungan instalasi jaringan air limbah serta membawa persyaratan photocopy KTP.
2. Persyaratan diserahkan ke seksi pemasaran air limbah bagian Pelayanan Umum Air Limbah (BPUAL)
3. Permohonan dilanjutkan kepada Bagian perencanaan Teknik Air Limbah untuk survey dan dibuatkan Rencana Anggaran Biaya (RAB) Sewage Treatment Plant (STP) beserta gambar.
4. Evaluasi kelayakan teknis dilihat dari jarak lokasi terhadap jaringan air limbah terdekat dan masuk kedalam wilayah teknis pelayanan
5. Setelah dinyatakan layak maka calon pelanggan akan diberikan surat pemberitahuan pengantar pembayaran
6. Pembayaran dilakukan di loket Badak Singa atau melalui transfer ke rekening Mandiri dengan nomor rekening
7. Pelanggan menyerahkan bukti pembayaran ke seksi pemasaran air limbah, selanjutnya akan dilakukan pemasangan dan pengawasan instalasi jaringan air limbah
8. Proses pemasangan instalasi jaringan air limbah selesai.
Untuk mengajukan permohonan pemasangan instalasi sambungan air limbah maka calon pelanggan bisa juga mengisi formulir pendaftaran secara Online dengan klik tautan berikut ini Pendaftaran Sambungan Baru Air Limbah
Kontak
Alamat : JL. Badak Singa No.10 Bandung
Phone: (022) 250 9030
Email: bdg@perumdatirtawening.co.id Website: perumdatirtawening.co.id
Berita Terpopuler
Penyesuaian Tarif Baru
02 December 2022PENGUMUMAN PRA KUALIFIKASI PANITIA
05 October 2021Copyright © IT Perumda Tirtawening all rights reserved.